Pembangunan jalan usaha tani jenis rabat beton di Kampung Mekarjaya RT 03 RW 05, Desa Karyasari, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut, telah selesai dilaksanakan. Kegiatan ini menggunakan dana desa dengan nilai Rp 229.268.000 dan memiliki volume 380 meter x 260 meter x 0,12 meter.
Masyarakat Karyasari sangat berterima kasih kepada Kepala Desa Indra Setiawan, S.E. yang telah memperbaiki jalan ini. "Kami sangat berharap dengan adanya pembangunan jalan ini dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan memudahkan aksesibilitas warga," kata Sugiri, warga dan anggota LPM.
Kegiatan pembangunan jalan ini berjalan aman, lancar, dan kondusif pada Minggu, 20 April 2025. Masyarakat berharap pembangunan seperti ini dapat terus berlanjut untuk meningkatkan infrastruktur desa.
Pembangunan jalan rabat beton ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat Karyasari, terutama dalam meningkatkan aksesibilitas dan mobilitas warga. Dengan demikian, diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup dan perekonomian masyarakat.
(Dede Pahamsyah)