Tingkatkan Pelayanan Pembelajaran, Forum PKBM Pameungpeuk Gelar Rapat Koordinasi


Partnerbhayangkara-Garut-
Bertempat di Sekertariat Koordinator PKBM wilayah Kecamatan Pameungpeuk ,di Kampung Wates, Desa Sirnabakti, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut, diadakan sebuah perkumpulan/musyawarah para kepala sekolah PKBM yang ada di Kecamatan Pameungpeuk, pada Minggu (24/3/24).


Para kepala sekolah PKBM tersebut terdiri dari PKBM Cempaka, PKBM Ibnu Hasan, PKBM Ibnu Sina, PKBM Annisa dan PKBM Mardliyah.


Di forum kordinator yang di bentuk intern tersebut di Ketuai oleh Elsa Wiganda, M.Pd sebagai ketua kordinator wilayah Pameungpeuk. Tujuan forum ini di bentuk tiada lain hanya untuk membuat peran PKBM yang ada di wilayah tersebut lebih baik lagi. Dan merupakan salah usaha untuk menghilangkan tudingan tudingan miring mengenai PKBM yang terjadi saat ini.


Maka dari itu, Elsa Wiganda sebagai ketua forum mengajak kepada para kepala sekolah PKBM yang ada di Kecamatan Pameungpeuk agar terus berusaha memberikan pelayanan pembelajaran yang terbaik dalam rangka meningkatkan IPM di Kabupaten Garut. 


Ada kutipan yang selalu saya ingat dari (Nelson Mandela) bahwa " Pendidikan adalah senjata paling mematikan di dunia, karena dengan pendidikan, Anda dapat mengubah dunia.

(Rudi/Mukti)

أحدث أقدم


Home ADS 2