Hari Pertama Sumatif di Rayon 7 PKBM Kab. Garut


Partnerbhayangkara-Garut-
Pada Hari ini, Sabtu tanggal 26 April 2025 seluruh Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat ( PKBM ) Kab. Garut melaksanakan

 Sumatif tahun ajaran 2024/2025.

Untuk jadwal pelaksanaannya di mulai hari Sabtu dan Minggu mulai Pukul 08.00 sampai dengan Pukul 14.00.

Pada kesempatan Ketua Rayon 7 PKBM ELSA WIGANDA, S.Pd., M.Pd., M.Si., MCE menyampaikan kepada awak media bahwa pada pelaksanaan tahun ajaran 2024 - 2025 ada 11 Lembaga yang ada di Rayon 7 PKBM tersebar di 4 Kecamatan yakni Kec. Cikelet, Kec. Pameungpeuk, Kec. Cibalong dan Kec. Cisompet ikut serta mengikuti Sumatif Tahun Ajaran 2024 - 2025.


Dengan adanya Sumatif ini , Elsa juga berharap kedepannya lulusan Warga Belajar PKBM khusus nya yang ada di Rayon 7 umumnya PKBM se-kabupaten Garut bisa mampu memberikan lulusan lulusan terbaiknya dalam rangka meningkatkan IPM di Kab.Garut dan juga mampu bersaing dengan lulusan lulusan sekolah formal yang ada di Kabuoatrn Garut.


Selain itu juga Elsa selalu mengajak kepada para Media/Wartawan dan Lembaga Swadaya Masyarakat agar selalu konsisten menjadi Social Control yang konstruktif supaya Para Lembaga di PKBM selalu memberikan pelayanan yang maksimal kepada seluruh warga belajar juga tidak menyalahi aturan ataupun juknis yang sudah dibuat oleh Pemerintah.


(Rudi Sanjaya)

Lebih baru Lebih lama
Home ADS 2