Pelaksana Proyek SDN Bojongkidul Diduga Bawa Genteng Bekas Tanpa Prosedur


Partnerbhayangkara-Garut-
Dua ruang kelas SDN 2 Bojongkidul Kecamatan Pamengpeuk Kabupaten Garut, tengah dilakukan rehabilitasi atau perbaikan. Namun dalam pelaksanaanya diduga tidak transparan. Pasalnya, pihak pelaksana tidak memasang papan informasi sehingga masyarakat tidak mengetahui nama perusahaan (CV), besaran dan sumber anggaran.


Pelaksana lapangan, Ilan kepada awak media terang-terangan mengaku belum memasang papan informasi proyek.


"Iya emang bener papan proyek belum dipasang", ujarnya, Kamis (1/8/24).


Selain soal papan informasi, menurut warga bahwa pelaksana proyek membawa genteng bekas sekolah ke Cikelet. Namun saat ditanya terkait genteng bekas bangunan yang dibawanya, Ilan tidak memberikan penjelasan malah berbicara yang lain-lain.


"Saya ge kang KTA mah gaduh, saha pimred Perwirasatu teh, ya ke urang cari info ka Robi Iwo," katanya melalui percakapan WhatsApp.


Sementara Kabid SD (Sarpras) Suryana/Isur saat dimintai tanggapannya terkait rehab SDN Bojongkidul dan pengangkutan genteng oleh pelaksana proyek. Kabid Isur hanya mengucapakn terima kasih saja.


"Waalikumsalam, hatur nuhun info na," jawabnya singkat.


(Red)

Lebih baru Lebih lama


Home ADS 2